PopAds.net - The Best Popunder Adnetwork

Selasa, 14 Januari 2020

Kroket ketela (ubi rambat)


Bahan-bahan:
1 buah ketela kukus, lalu haluskan dengan tumbukan / ulekan
3 sdm tepung terigu
1 butir telur, pisahkan kuning dan putih telurnya
1 sdt gula pasir
½ sdt garam
½ sdt merica bubuk
1 sdt royco
1 buah wortel serut
1 btg Daun seledri potong kecil-kecil
100 gr tepung roti
Minyak goreng secukupnya, untuk menggoreng.
Saos pedas atau cabe rawit sebagai pelengkap.

Langkah-langkah:


1) Siapkan semua bahan
2) Ketela yang sudah dihaluskan campur dengan tepung terigu, kuning telur, gula pasir, garam, merica bubuk, royco, wortel, seledri. Uleni biar kalis.


3) Pipihkan adonan yang sudah kalis. Beri sedikit tepung terigu agar adonan tidak menempel ditalenan.
4) Potong kotak-kotak atau sesuai selera.
5) Panaskan minyak goreng.
6) Siapkan putih telur dan tepung roti untuk melumuri kroketnya.
7) Adonan yang sudah dipotong kotak-kotak lumuri dengan putih telur, dilanjut dengan tepung roti. Goreng dengan minyak panas tapi dengan api kecil, agar tepung roti tidak cepat gosong.
8) Kroket ketela siap disajikan. Tambahkan saos atau cabe rawit sebagai pelengkap.

Selamat mencoba dan selamat menikmati 😊

0 komentar:

Posting Komentar

~*~ Setelah membaca jangan lupa meninggalkan komentarnya, untuk kemajuan blog ini. Terima kasih atas kunjungannya ~*~

twitterfacebookgoogle plusemail