PopAds.net - The Best Popunder Adnetwork

Jumat, 27 Desember 2013

Contoh Pidato Bahasa Indonesia Singkat Tentang Narkoba

Berikut saya share contoh pidato bahasa indonesia. Untuk pLend" yang membutuhkan pidato dalam bahasa jawa, klik DISINI. Semoga bermanfaat untuk pLend" semua...

Contoh 1
Assalamu’alaikum warahmatullohi wabarakatuh
Yang terhormat Kepala sekolah
Yang saya hormati Bapak/Ibu Guru
Serta teman-teman yang saya sayangi
Marilah kita panjatkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa atas berkah dan rahmatnya sehingga kita dapat berkumpul pada hari ini pada kampanye anti narkoba.
Dewasa ini banyak anak anak remaja yang masih aktif di sekolah menyalahgunakan narkoba dengan berbagai alasan. Diantaranya adalah untuk mengatasi stress, untuk bersenang senang, dan untuk bersosialisasi. Seperti yang kita ketahui, kasus ini setiap tahun meningkat baik jumlah penggunanya maupun jenis narkoba yang digunakan. Keaadaan ini apabila dibiarkan akan  merusak masa depan remaja itu sendiri.
Oleh karena itu pada kesempatan ini, saya ingin menyampaikan sedikit informasi mengenai narkoba dan pengaruhnya.
Narkoba adalah sekelompok obat, bahan , bahan berbahaya lainnya yang bukan makanan yang juga diminum, diisap, ditelan, atau disuntikkan yang dapat mengganggu kerja tubuh serta menimbulkan  ketergantungan.
Narkoba digolongkan menjadi 3 jenis, yaitu :
  1. Narkotika
  2. Psikotropika
  3. Zat psiko-aktif lainya.
Adapun pengaruh narkoba bagi pemakainya dapat menyebabkan :

  1. Perubahan pada susasana hati yaitu dapat menenangkan, rileks, gembira dan rasa bebas
  2. Perubahan pada pikiran yaitu stress hilang dan meningkatkan daya khayal
  3. Perubahan pada perilaku yaitu meningkatkan keakrabaan
Sedangkan pengaruh narkoba bagi tubuh yaitu dapat menyebabkan berbagai macam penyakit seperti HIV, AIDS, Hepatitis, maupun radang jantung.
Selain dapat menumbuhkan berbagai macam penyakit, pengaruh buruk narkoba yang lain adalah dapat membuat seseorang lepas kendali, mudah marah dan tersinggung, serta bersikap kasar yang dapat menimbulkan pertengkaran dan permusuhan serta tindak kekerasan, sehingga kehidupan sosialnya akan terganggu.
Oleh karena itu, sebagai generasi muda penerus bangsa, kita harus membentengi  diri dari pengaruh penggunaan narkoba dengan cara meningkatkan kepercayaan diri. Dengan sikap percaya diri kita akan dapat memecahkan masalah, menghargai diri sendiri, menghargai orang lain, dan meningkatkan hubungan antar sesama. Sehingga tidak akan lari ke narkoba ketika menghadapi berbagai masalah . Dan kita akan terhindar dari perilaku negatif yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain.
Teman-teman, masa depan kita dan bangsa ini terletak di tangan  kita. Oleh karena itu mari kita katakan tidak pada narkoba. Dan kita nyatakan perang pada narkoba.
Demikianlah informasi yang dapat saya sampaikan. Mudah-mudahan dapat bermanfaat bagi kita semua. Dan apabila ada kata-kata yang kurang berkenan atau tutur kata yang salah saya mohon maaf.
Sekian dan terima kasih.
Wassalaamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

Contoh 2
Assalamu’alaikum Wr Wb

Yang terhormat kepala sekolah
Yang saya hormati Bapak/Ibu Guru
Serta teman-teman yang saya cintai.

Marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan nikmat-Nya sehingga kita dapat berkumpul disini dan pada hari ini saya akan menyampaikan pidato tentang Narkoba.

Shalawat dan salam kita sanjungkan ke junjungan besar kita, nabi agung, nabi mulia, nabi Muhammad Saw. Dialah sebagai seorang pendobrak dekadensi moral manusia. Melalui jerih payah, pengorbanan, dan perjuangan beliaulah, kita dapat terbebas dari kekufuran, kejahiliyahan dan kehinaan. Demikian halnya, semoga shalawat dan salam tetap tercurahkan untuk keluarganya, para sahabat dan pengikutnya hingga akhir zaman.

Di Indonesia jumlah pengguna narkoba begitu besar, karena lemahnya penegakan hukum di Indonesia para pengedar internasional dapat bekerja sama dengan warga negara Indonesia dan memperoleh keuntungan yang besar. Penyalahgunaan Narkotika dan zat aditif lainnya itu tentu membawa dampak yang luas dan kompleks. Sebagai dampaknya antara lain perubahan perilaku, gangguan kesehatan, menurunnya produktivitas kerja secara drastis, kriminalitas dan tindak kekerasan lainnya.

Penyalahgunaan narkoba dapat dicegah melalui program-program diantaranya mengikutikegiatan-kegiatan sosial, tidak bergaul dengan pengguna atau pengedar narkoba, tidak mudahterpengaruh ajakan atau rayuan untuk menggunakan narkoba. Pengguna narkoba biasanya lebih didominasi oleh para remaja dan anak sekolah.

Sekolah juga memberikan penyuluhan kepada para siswa tentang bahaya dan akibat dari penyalahgunaan narkoba melalui Guru BP, diskusi yang melibatkan para siswa dalam perencanaan untuk intervensi dan pencegahan penyalahgunaan narkoba di sekolah. Program lain yang cukup penting adalah program waspada Narkotika dengan cara mengenali ciri-ciri siswa yang menggunakan narkoba, mewaspadai adanya tamu yang tak dikenal atau pengedar, melakukan razia dadakan.

Biasanya pengedar maupun pemakai di sekolah telah paham betul program-program di sekolah untuk pencegahan pengguna atau pemakai disekolah, mereka tentu saja mengantisipasinya dengan sebaik yang mereka bisa. Sepintar apapun kiat mereka, ibarat sepandai-pandai tupai melompat, akhirnya jatuh juga. Jurus-jurus jitu menghindari deteksi sekolah memang mereka kuasai, tapi mengingat sifat narkoba yang adiktif dan menutut dosisyang lebih tinggi maka disiplin cara aman akan terkuak juga.

Untuk itu marilah kita hindari dan jauhi serta ikut memberantas penggunaan narkoba. Demikianlah pidato yang dapat saya sampaikan apabila ada kesalahan dalam bertutur kata, saya mohon maaf. Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih dan saya akhiri.

Wassalaamualaikum Wr Wb




 
Sumber

4 komentar:

  1. wah keren contohnya saya juga sedang belajar cara membuat pidato

    BalasHapus
  2. Ana mau ikut lomba ijin pake.
    Kunbal oke.
    roman147.blogspot.com

    BalasHapus
  3. Silahkan gan, moga bs manfaat.
    udah d kunbal ya

    BalasHapus

~*~ Setelah membaca jangan lupa meninggalkan komentarnya, untuk kemajuan blog ini. Terima kasih atas kunjungannya ~*~

twitterfacebookgoogle plusemail